HEADLINEOLAH RAGA

Link Live Streaming Arema Vs PSM: Menanti Debut Kenzo

1230
×

Link Live Streaming Arema Vs PSM: Menanti Debut Kenzo

Share this article
Kenzo Nambu, PSM Makassar
Kenzo Nambu winger baru PSM Makassar asal Jepang

MEDIA24.ID, JAKARTA- PSM Makassar akan menghadapi tuan rumah Arema Malang dalam turnamen Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Sabtu 11 Juni 2022 malam ini. Link live streaming duel yang dijadwalkan pukul 20.30 WIB bisa dilihat di bawah ini.

Arema Malang Vs PSM Makassar diprediksi bakal berjalan sengit. PSM mendapat darah baru dengan bergabungnya pemain asal Jepang Kenzo Nambu.

Baca juga: Link Live Streaming Indonesia Vs Yordania Kick Off 12 Juni Dini Hari

Mantan winger Rayong FC, klub Liga 2 Thailand itu sudah mengikuti latihan di Lapangan Bosowa Sport Center, Makassar sejak Selasa, 7 Juni 2022.

Masuknya Kenzo berarti melengkapi legiun asing PSM Makassar yang sebelumnya telah diisi tiga nama yakni Wiljan Pluim, Everton Nascimento (Brasil) dan Yuran Fernandes (Cape Verde).

Hanya saja jelang Piala Presiden 2022, gelandang andalan Pasukan Ramang era Joop Gall, Manda Cingi memilih hengkang dan bergabung dengan PSS Sleman.

Baca juga: Inggris Vs Italia: Three Lions Bidik Kemenangan Perdana

Terkait duel versus Arema Malang yang bisa disaksikan lewat link live streaming ini, pelatih PSM Bernardo Tavarez mengaku telah mempelajari kekuatan lawan.

Ia menyatakan Arema punya kekuatan dengan merekrut banyak pemain-pemain lokal yang bagus dengan kualitas timnas.

“Tim yang akan kita lawan adalah tim yang kuat. Mempunyai pemain-pemain yang bagus dan saya cari tahu informasi bahwa Arema menjalani musim yang cukup bagus pada Liga 1 lalu,” ujarnya pada wartawan, Jumat, 10 Juni 2022.

Bernardo melanjutkan, “”Pertandingan ini kita bisa lihat seperti David lawan Goliat. David bisa saja memberikan kejutan kepada raksasa Goliat.”

Namun, arsitek asal Portugal memastikan dirinya dan penggawa Juku Eja tidak akan gentar meladeni perlawanan Singo Edan.

Arema Malang memang sukses merekrut para pemain yang berlabel Timnas Indonesia. Seperti Evan Dimas jenderal lapangan tengah Timnas Indonesia. Selain itu ada juga nama Adam Alis hingga Hanis Saghara.

Head to head 5 laga terakhir:

  • 14Okt2018: PSM Makassar 2-1 Arema, Stadion Andi Mattalata, Makassar
  • 02Okt2019: Arema 2-0 PSM Makassar, Stadion Kanjuruhan, Malang
  • 16Okt2019: PSM Makassar 6-2 Arema, Stadion Andi Mattalata, Makassar
  • 05Sep2021: PSM Makassar 1-1 Arema, Stadion Pakansari, Bogor
  • 30Mar2022: Arema 1-0 PSM Makassar, Stadion I Wayan Dipta, Bali

Prediksi Susunan Pemain

Arema FC (4-3-3)

Adilson Maringa; Sergio Silva, Bagas Adi, Rendika Rama, Rizk Febrianto; Evan Dimas, Rensi Yamaguchi, Gian Zola; Adam Alis, Hanis Saghara, Dedik Setiawan

PSM Makassar (4-3-3)

Reza Arya Pratama; Yuran Fernandes, Erwin Gutawa, Yance Sayuri, Safrudin Tahar; M Arfan, Rasyid Bakri, Wiljam Pluim; Everton, Yakob Sayuri, Vivi Asrizal

Link Live Streaming Arema Vs PSM Makassar

Laga pada hari pertama pergelaran turnamen pramusim Piala Presiden 2022 bisa disaksikan melalui layanan live streaming di Vidio.com.

Berikut link live streaming Arema FC vs PSM Makassar >>> LINK

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *